• 16 May 2025 | 18:31 WIB

    Pengumuman Hasil Seleksi TPA Batch 3

    Berdasarkan hasil seleksi penerimaan mahasiswa yang telah dilakukan oleh Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Politeknik Astra, bersama ini diumumkan peserta tes yang lolos ke tahap Beasiswa Astra, lolos Beasiswa Merdeka Vokasi dan lolos Reguler.

    Lampiran Pengumuman Batch 3 : Pengumuman Batch 3

    Lanjut Tahap Beasiswa Astra, bagi peserta yang nomor pendaftarannya tercantum artinya peserta tersebut merupakan kandidat penerima beasiwa astra (Beasiswa Penuh) dan akan melanjutkan ke tahapan seleksi beasiswa astra lainnya. 

    Lolos Beasiswa Merdeka Vokasi, peserta yang nomor pendaftrannya tercantum artinya berhak mendapatkan beasiswa merdeka vokasi skema A, yaitu beasiswa 50% biaya sumbangan pendidikan. Melakuan daftar ulang di akun PMB masing-masing melalui laman pmb.polytechnic.astra.ac.id pada tanggal 16 Mei - 9 Juni 2025

    Lolos Reguler, peserta yang nomor pendaftrannya tercantum artinya peserta tersebut telah lolos seleksi dan yang bersangkutan dihimbau untuk melakukan daftar ulang. Adapun dalam mempersiapan daftar ulang harap memperhatikan beberapa hal berikut, antara lainnya :

    1. Melakuan daftar ulang di akun PMB masing-masing melalui laman pmb.polytechnic.astra.ac.id pada tanggal 16 Mei - 9 Juni 2025
    2. Mengisi formulir daftar ulang secara online dan mengunggah beberapa berkas yang diminta.
    3. Jika saat prosesdaftar ulang peserta dinyatakan buta warna, maka peserta akan mengikuti segela ketentuan yang di Politeknik Astra

    Cadangan, peserta yang nomor pendaftrannya tercantum merupakan kandidat yang akan diterima jika ada calon mahasiswa yang lolos reguler mengundurkan diri, informasi terkait penerimaan cadangan akan disampaikan maksimal 10 Juni 2025.

    Bagi peserta yang nomor pendaftaranya tidak tercantum maka dinyatakan tidak lolos seleksi dan dapat mendaftarakan diri kembali di batch selanjutnya. 

    Demikian Pengumuman ini kami sampaikan.

    Salam,

    Admisi ASTRAtech

    Baca Selengkapnya
  • 16 May 2025 | 15:49 WIB

    Seleksi Beasiswa Astra Tahap SSA - Batch 3

    Bagi peserta yang dinyatakan Lanjut Tahap Beasiswa Astra, pada tahapan tes ini, peserta diwajibkan untuk membuat 2 tugas yaitu Motivational Letter dan Video Profile (Vlog).

    1. Pada pembuatan Motivational Letter, Anda diminta untuk menuliskan gambaran diri Anda sebagai bagian dari proses seleksi untuk mendapatkan gambaran yang objektif tentang diri Anda, sehingga kami bisa melihat potensi diri Anda untuk dapat bergabung menjadi bagian dari mahasiswa baru Politeknik Astra.

    Ketentuan pembuatan Motivational Letter, antara lain:

    a. Tulisan dibuat dengan ketentuan ukuran kertas A4, jenis font Times New Roman (ukuran 12 dan spasi 1).

    b. Peserta dapat memaparkan sebanyak mungkin (minimal 400 kata atau maksimal sampai dengan 2 halaman).

    c. Peserta wajib mengunggah file tersebut ke dalam bentuk PDF pada pada akun PMB masing-masing  (tombol Soft Skill Assessment dapat dilihat pada bagian bawah nomor pendaftaran Anda).

    2. Pada pembuatan Video Profile (Vlog), Anda diminta untuk menyajikan konten menarik dalam bentuk video mengenai gambaran diri Anda beserta gambaran tentang apa yang menjadi pertimbangan Anda untuk memilih Politeknik Astra sebagai pilihan jenjang pendidikan Anda.

    Ketentuan Pembuatan Vlog, antara lain: 

    a. Durasi vlog berkisar antara 1 sampai 2 menit.

    b. Objek dalam vlog dapat terlihat jelas, serta didukung oleh audio yang dapat terdengar dengan baik.

    c. Pemilihan background atau latar pengambilan video tampak baik, disertai pencahayaan yang baik juga.

    d. Vlog dapat dibuat sekreatif mungkin (peserta boleh menggunakan aplikasi pendukung lainnya untuk mengedit video).

    Peserta wajib mengunggah video tersebut pada platform Youtube, kemudian memasukan link video pada pada akun PMB masing-masing  (tombol Soft Skill Assessment dapat dilihat pada bagian bawah nomor pendaftaran Anda).

    Panduan Upload Vlog : Panduan Upload Vlog ke Channel Youtube

    Periode waktu pengumpulan tugas SSA adalah dari tanggal 16 s/d 23 Mei 2025, bagi peserta yang tidak mengumpulkan tugas sesuai waktu yang ditentukan, akan dianggap mengundurkan diri dari tahapan seleksi SSA.

     

    Salam,

    Admisi ASTRAtech

    Baca Selengkapnya
  • 16 May 2025 | 15:43 WIB

    Panduan Registrasi Daftar Ulang

    Setelah dinyatakan Lolos setelah melakukn ujian TPA, selanjutnya peserta melakukan registrasi daftar ulang dan menyiapkan berkas daftar ulang.  

    Registrasi daftar ulang dengan cara login ke akun PMB dan klik tombol Daftar Ulang (dibagian bawah nomor pendaftaran).

    Anda diminta menyerahkan berkas registrasi sebagai berikut : 

    1. Berkas pemeriksaan tes buta warna dan surat keterangan sehat dari dokter

    2. Surat kesanggupan pembayaran biaya kuliah & sumbangan pendidikan, ditandatangani orang tua di atas materai Rp 10.000,- (silahkan unduh pada form registrasi daftar ulang)

    3. Surat pernyataan bebas narkoba dan tindak kriminal, ditandatangani calon mahasiswa baru di atas materai Rp. 10.000,- (silahkan unduh pada form registrasi daftar ulang)

    4. Surat pernyataan mahasiswa baru (silahkan unduh pada form registrasi daftar ulang)

    5. Bukti pembayaran biaya kuliah (bukti setor atau transfer bank), dengan jumlah pembayaran sesuai yang telah ditetapkan dalam Surat Pernyataan

    6. Pas Foto berwarna (pakai kemeja) dengan background warna biru langit (pas foto yang diserahkan ukuran3x4 sebanyak 3 lembar dan ukuran 4x6 sebanyak 3 lembar)

    Berkas-berkas tersebut harap dikirimkan ke alamat : 

    Politeknik Astra 

    Kawasan industri Delta Silicon 2

    Jl. Gaharu Blok F-3 

    Lippo Cikarang, kel Cibatu, Kec. Cikarang Selatan, Bekasi, Jawa Barat 17530

    Up. ADMISI

     

    Salam,

    Panitia PMB

    Baca Selengkapnya
  • 07 May 2025 | 07:52 WIB

    Teknis Pelaksanaan Tes Potensi Akademik Jalur Seleksi ASTRAtech

    Halo, Calon Mahasiswa ASTRAtech!

    Kami informasikan bahwa Tes Potensi Akademik untuk jalur seleksi ASTRAtech akan dilaksanakan secara online menggunakan aplikasi Zoom dan sistem Computer Based Test (CBT) ASTRAtech.

    Berikut ketentuan teknis pelaksanaan tes:

    • Perangkat yang digunakan: Laptop atau handphone dengan kamera depan yang berfungsi dengan baik dan harus aktif sepanjang tes berlangsung. Jika menggunakan handphone wajib 2 handphone karena satu untuk zoom dan 1 untuk membuka aplikasi tes.

    • Platform Tes:

      • Zoom untuk pengawasan selama tes.

      • Sistem CBT ASTRAtech untuk pengerjaan soal.

    • Materi Tes:

      • Untuk peserta Program Studi Teknik:

        • Matematika Dasar

        • Fisika

        • Bahasa Inggris

      • Untuk peserta Program Studi Non-Teknik:

        • Matematika Dasar

        • Matematika Pemrograman/Logika

        • Bahasa Inggris

    Pastikan koneksi internet Anda stabil dan perangkat dalam kondisi prima sebelum hari pelaksanaan. Informasi lebih lanjut mengenai jadwal dan panduan teknis akan dikirimkan melalui email masing-masing.

     

    Salam,

    Admisi ASTRAtech

    Baca Selengkapnya
  • 28 April 2025 | 17:15 WIB

    Pengumuman Hasil Seleksi FGD Beasiswa Astra - Batch 2

    Berdasarkan hasil seleksi Tahap Forum Group Discussion (FGD) oleh Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Politeknik Astra, bersama ini diumumkan peserta tes yang lolos seleksi FGD dan berhak mengikuti tahapan seleksi selanjutnya yaitu wawancara.

    Lampiran Hasil Lolos FGD : Peserta Lolos FGD

    Bagi peserta yang nomor pendaftarannya tercantum dalam daftar terlampir, harap mengikuti seleksi lanjutan berupa wawancara secara online pada 5 dan 7 Mei 2025, detail jadwal dan link zoom untuk wawancara akan disampaikan kepada peserta bersangkutan melalui email dan whatsapp.

    Keputusan hasil seleksi FGD ini bersifat mutlak. Apabila ada pertanyaan dan hal yang kurang jelas, harap menghubungi Panitia PMB melalui pesan whatsapp di nomor 0812-9558-2134 atau 0877-1124-0627.

    Keterangan:
    Bagi peserta yang belum berhasil lolos ke tahap wawancara, maka yang bersangkutan dinyatakan lolos seleksi jalur reguler dan dapat langsung melakukan registrasi ulang dengan menghubungi Panitia PMB melalui whatsapp paling lambat 8 Mei 2025 pukul 15.00 WIB.

    Salam,

    Admisi ASTRAtech

    Baca Selengkapnya
  • 123